Kata Cinta 2013

Diposting oleh Unknown on Kamis, 06 Juni 2013


Sederhana dalam mencintai, ikhlas dalam menerima dan setia dalam menjalin hubungan.

Jangan katakan cinta bila tak tulus dari hati, karena akhirnya akan ada seseorang yang kamu lukai.

Jangan menuntut ingin dicintai apa adanya jika kamu masih memberi syarat kepada orang yang kamu cintai.

Kamu jatuh cinta bukan hanya tatapan mata, namun permintaan hati, karena cinta berasal dari hati yang membuat tidak sempurna menjadi sempurna.

Jangan pernah beri harapan palsu. Karena seseorang akan merasa tersakiti apabila dia mengetahui cintanya yang tulus dibalas dengan dusta.

Mencintai bukan hanya mengingat. Tapi juga mendoakan orang yang kita cintai walaupun kita sedang tidak bersama.

Ketika kamu mencintai jujurlah pada diri sendiri. Jadilah dirimu sendiri, jangan biarkan mereka jatuh cinta kepada seseorang yang bukan dirimu.

Kamu harus mencintai dirimu sendiri sebelum mencintai orang lain, dan kamu harus memperdulikan dirimu sendiri sebelum memeperdulikan orang lain.

Tak perlu hadiah mahal untuk membahagiakan orang yang kamu cintai, karena yang dibutuhkan cinta hanyalah kesetiaan dan kebaikan dari dirimu sendiri.

Meski pernah terluka jangan pernah takut untuk jatuh cinta kembali, karena sakit hati hanya bisa terobati oleh jatuh hati.

Semua orang mudah mengatakan cinta, tapi jangan percaya apa yang kamu dengar, karena lebih baik percaya apa yang kamu rasa dalam hatimu.

Cinta kepada seseorang jangan terlalu berlebihan dan jangan sampai melupakan cintamu kepada Allah SWT.

Nah itulah beberapa kata kata cinta yang bisa blog-gger berikan, mohon maaf bila ada kesalahan, JANGAN LUPA KOMEN, THANKS!

{ 0 komentar... read them below or add one }

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...